Sabtu , 27 April 2024
Home / Showbiz / Selebriti / Melinda Putri Artis Cilik Termuda Yang Blusukan Peduli Banjir

Melinda Putri Artis Cilik Termuda Yang Blusukan Peduli Banjir

Jakarta, channelsatu.com: Bencana banjir yang melanda ibukota dan sekitarnya sebulan belakangan ini, tak hanya menggugah hati orang-orang dewasa, mulai dari pejabat hingga masyarakat biasa. Penyanyi belia yang kini berusia delapan tahun, Melinda Putri rela blusukan mendatangi korban banjir untuk ikut peduli.

Melinda memang tidak sendirian, ia ditemani artis-artis senior seperti Ageng Kiwi, Della Puspita, Edies Adelia, Lia Amelia, dan beberapa artis yang tergabung dengan GAIB (Gabungan Artis Indonesia Berpeduli) bersama Kelompok Jurnalis Sinema Indonesia (KJSI) serta Media Center Direktorat Kemenparekraf, Minggu (9/12) kemarin memberi bantuan buat korban banjir di sekolah Islam Al Bahri di Jl. Di Panjaitan-Jakarta Timur.

Kehadiran Melinda di tengah-tengah artis ternama memang cukup menyita perhatian. Pasalnya, Melinda bisa dikatakan jadi artis tercilik termuda yang hadir peduli untuk blusukan pada korban banjir. karena sebelum ini belum pernah terdengar ada artis seusia dia punya peduli yang sama.

“Saya seneng bisa ikut acara ini dan bisa berbagi kebahagian buat teman-teman sekolah di sini,” tutur Melinda yang sebentar lagi album singlenya bertajuk, Berlibur ke Desa, Mutiara Bunda,dan Paman Abu,” akan meluncur di tengah masyarakat.

Gadis belia kelahiran 1 Januari dari pasangan Erni Pryatin dan Rais Soma ini, menyinggung soal terjunnya dia ke dunia musik, dengan tegas mengatakan. “Karena saya ingin jadi penyanyi terkenal dan berharap lagu saya bisa disukai di kalangan teman-teman sebaya saya,” tutur melinda optimis. (baqi)

About ibra

Check Also

Deva dan Mika, mengapit desainer Stephen Wongso. Foto: Ist.

Pesohor Deva Mahendra dan Mikha Tambayong, Hari Ini Menikah di Bali

Jakarta, channelsatu.com: Kabar gembira telah datang dari pasangan pesohor ini. Tepatnya hari ini, Minggu, 29 …

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *