Home / Showbiz / Film, Musik, TV / Slank 50 Hari 500 Ribu CD

Slank 50 Hari 500 Ribu CD

Jakarta, channelsatu.com : Di luar dugaan ketika banyak perusahaan rekaman pesimis menjual album dalam format CD tidak laku lagi. Tapi, sebaliknya bagi Slank yang terjadi. Karena di album barunya, dengan judul “I love You Slank” hasil kerjasama  untuk peredaran CD dengan KFC, hanya dalam 50 hari, sudah terjual 500 ribu keping CD.

“Ya, belakangan memang banyak orang menjual lagu lewat down load dan dampaknya toko kaset banyak yang tutup. Kami, coba lakukan terobosan  bekerjasama dengan out let-outlet KFC seluruh Indonesia, dan alhamdulillah album baru kami laku terjual,” ungkap Kaka sang Vokalis Slank.

keberhasilan ini juga tak lepas karena Slank yang digawangi  Kaka, Bimbim, Abdee, Ivanka dan Ridho, mampu menyajikan lagu jadul dengan arasemen baru dan lagu baru dalam satu album, yang enak untuk dinikmati dan didengarkan.

New album yang dimunculkan tersebut, diantaranya, 3 lagu baru : Ku di Negeri Orang, Kupu Biru dengan featuring Yuyun dan Poppy Sofia, Punya Cinta. Lalu ditambah lagu lama tapi daur ulang, yaitu : Cubit-Cubitan, Foto Dalam Dompetmu, Terlalu Manis, Ku Tak Bisa, Anthem For The broken Hearted, Too Sweet to Forget.

Para penikmati lagu baru Slank pun dimanjakan dengan berbagai hadiah langsung, berupa hadiah sepeda motor hingga jalan-jalan bareng Slank  ke Universal Studio Singapura. “Golden tiket dengan berbagai hadiah langsung itu, merupakan kado cinta dan apresiasi  Slank pada para slankers di mana saja,” jelas  Harun Nurasyid, Manager Directory Music Fatctory Indonesia. (ibra)

 

About Channelsatu.com

News and Entertainment

Check Also

Pergelaran Musikal Nuraniku-Perjuanganku

Pergelaran Musikal Nuraniku-Perjuanganku, Bentuk Penanggulangan Kanker Melalui Musik

Jakarta, Channelsatu.com – Yayasan Kanker Indonesia menggelar Pergelaran Musikal Nuraniku-Perjuanganku, sebuah kolaborasi lintas usia dan …

Malam Puncak HUT SCTV 34 Xtraordinary

Persembahan Penuh Cinta SCTV di Malam Puncak HUT SCTV 34 XtraOrdinary

Jakarta, Channelsatu.com – Malam Puncak HUT SCTV 34 Xtraordinary akan menjadi pergelaran spektakuler dari SCTV …

Untuk merayakan ulang tahun yang ke-34, SCTV telah menyiapkan serangkaian acara meriah, baik on-air, off-air, maupun online

SCTV Sajikan Rangkaian Acara Meriah untuk Merayakan Ulang Tahun ke-34

Jakarta, Channelsatu.com – SCTV telah mengudara selama 34 tahun, memberikan cinta kepada pemirsa setianya melalui berbagai …

Hans Sinjal

Vokalis Grass Rock Hans Sinjal Memulai Karier Solo Melalui Lagu Berjudul Antagonis

Jakarta, Channelsatu.com – Vokalis band Grass Rock, Hans Sinjal, memulai karier solo untuk pertama kalinya …

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *