Scroll untuk baca artikel
Manca Negara

Pemerintah Filipina Akhirnya Sepakat Damai Dengan Muslim Moro

7
×

Pemerintah Filipina Akhirnya Sepakat Damai Dengan Muslim Moro

Sebarkan artikel ini

Filipina,channelsatu.com: Malaysia berhasil jadi penengah perundingan kesepakatan damai antara pemerintah Filipina dan kelompok pemberontak Muslim Moro (MILF), yang sudah puluhan tahun terus bertempur.

Jelasnya, Kesepakatan awal ditandatangani oleh juru runding pemerintah, Marvic Leonen, dan juru runding MIL,F Mohagher Iqbal, di Istana Malacanang, Manila, pada Senin (15/10) kemarin.

Penandatangan disaksikan oleh Presiden Filipina Benigno Aquino III, pemimpin MILF, Al Haj Murad Ebrahim -yang pertama kalinya menginjakkan kaki di istana- dan Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak.

Berdasarkan kesepakatan awal antara pemerintah dan MILF, kedua pihak sepakat untuk menjalankan langkah-langkah menuju pendirian daerah semiotonomi Bangsamoro di wilayah selatan sebelum tahun 2016. (bbc/ch1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *