Jakarta, channelsatu.com: Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, S.E. didampingi Waasintel Panglima TNI Marsma TNI Warsono, Wakapuspen TNI Brigjen TNI Suratmo, M.Si (Han) dan Staf Khusus Panglima TNI Marsma TNI Prayitno, menerima CC (Courtesy Call) Duta besar Thailand untuk Indonesia, H.E. Mr. Paskorn Siriyaphan, di ruang tamu Panglima TNI, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Rabu (27/2).
Kunjungan Mr. Paskorn Siriyaphan dalam rangka silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Dubes yang baru serta ingin lebih meningkatkan jalinan kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik.(Ibra)