Geger, Rocker Kasarunk Rilis Album Baru Tanpa Lagu Andalan

Share

Jakarta, Channelsatu.com – Di tengah gempuran berbagai genre musik di industri hiburan Tanah Air, Rocker Kasarunk (RK) justru semakin memantapkan eksistensinya dengan persiapan album penuh bertajuk “Pop Rock Wave”.

Band yang digawangi Ferdy Tahier ini seolah tak ingin hanyut dalam arus utama, memilih untuk menyuguhkan karya yang mereka yakini memiliki kualitas dan ciri khas tersendiri.

“Album ‘Pop Rock Wave’ ini adalah representasi dari apa yang saat ini ada di benak kami bermusik. Kami ingin membawa kembali nuansa pop rock yang mungkin dirindukan banyak orang, dengan sentuhan modern dan energi khas Rocker Kasarunk. Judulnya sendiri sudah cukup menggambarkan arah musik yang akan kami suguhkan di sebagian besar lagu dalam album ini.”, kata Ferdy Tahier.

- Advertisement -

Album yang berisi 10 lagu ini menjadi pembuktian bahwa musik rock dengan sentuhan pop era 80-an masih memiliki tempat di hati para pendengar.

 

Ferdy Tahier, sang vokalis, menegaskan bahwa album ini adalah wujud dari ekspresi musikal mereka yang sesungguhnya. Dengan tidak adanya single andalan, Rocker Kasarunk ingin para pendengar menikmati keseluruhan karya mereka secara utuh.

Langkah ini dianggap berani di tengah strategi promosi musik modern yang biasanya berfokus pada satu atau dua lagu unggulan.

- Advertisement -

Namun, bagi RK, setiap lagu dalam “Pop Rock Wave” memiliki daya tarik dan pesan tersendiri yang patut untuk didengarkan.

 

Keputusan untuk menggarap video musik atau video lirik untuk semua lagu dalam album ini semakin menunjukkan keseriusan Rocker Kasarunk dalam menyajikan karya terbaik mereka.

Hal ini juga menjadi strategi unik untuk lebih dekat dengan para penggemar dan memberikan pengalaman mendengarkan yang lebih imersif.

Dengan sentuhan nostalgia 80-an yang dipadukan dengan energi rock modern, album ini diprediksi akan menjadi angin segar di kancah musik Indonesia. ich

 

Read more

NEWS